#Iklan
#Iklan

MENJELAJAHI PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

#Iklan
#Iklan

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

ReyGina Wisata | Tulungagung adalah sebuah wilayah kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Timur. Wilayah ini memiliki industri pariwisata yang cukup berkembang dengan objek wisata andalanya Pantai Popoh yang terletak di kecamatan Besuki. Kabupaten Tulungagung juga diuntungkan dengan letaknya yang strategis yaitu berada di tepi Samudera Hindia sehingga memiliki banyak pantai yang menarik untuk dikunjungi.

Selain Pantai Popoh, Pantai Sidem, Pantai Sine atau Pantai Gemah siap menyambut kedatangan Anda saat berlibur ke Kabupaten Tulungagung. Kabupaten Tulungagung juga memiliki banyak tempat wisata pantai yang layak untuk Anda jelajahi.

Berikut Pantai Terindah Di Kabupaten Tulungagung yang layak untuk Anda kunjungi dan nikmati keindahannya bersama keluarga saat berkunjung ke wilayah ini.

1. Pantai Sidem

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Pantai Sidem adalah salah satu Pantai Terindah Di Kabupaten Tulungagung yang dapat Anda kunjungi saat berlibur ke Provinsi Jawa Timur bersama keluarga. Pantai yang letaknya berdekatan dengan Pantai Popoh ini menyimpan pemandangan yang cukup eksotis dengan hamparan pasir pantai yang membentang ratusan meter.

Pantai yang terletak di Desa Besole, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung ini memiliki butiran pasir yang bersih dan lembut serta deburan ombak yang tidak terlalu besar akan membuat Anda nyaman berlibur ke pantai ini.  

Selain lokasi pantai yang relatif nyaman, tidak ada salahnya Anda berkunjung ke pantai ini untuk melepas lelah setelah berhari-hari sibuk dengan setumpuk pekerjaan.

2. Pantai Gemah

 PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Ada satu lagi tempat wisata baru di Tulungagung yang sayang untuk Anda lewatkan yaitu Pantai Gemah yang berada di Keboireng, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur. Pantai yang letaknya cukup tersmbunyi ini menyajikan panorama pantai yang sangat indah dengan air laut yang biru jernih. 

Pantai ini sangat cocok untuk liburan keluarga karena ombak di pantai ini cukup tenang dengan udara yang cukup sejuk. Di tempat ini Anda dan keluarga dapat melakukan aktivitas berenang, bersantai di rindangnya pohon pinus atau bermain pasir. Selain itu pantai ini sangat cocok sebagai landcape berfoto dengan latarbelakang hamparan pasir berwarna sedikit kecokelatan.

3. Pantai Popoh

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Pantai Popoh adalah salah satu Pantai Terindah Di Kabupaten Tulungagung yang layak untuk Anda kunjungi saat berlibur bersama keluarga. Pantai yang terletak di pesisir Samudera Hindia, Kabupaten Tulungagung ini merupakan pantai yang telah dikembangkan dengan baik oleh R.R Retjo Pentung 

Pantai yang juga merupakan Objek Wisata Unggulan Kabupaten Tulungagung ini berbentuk teluk sehingga suasana tercipta suasana khas di dalamnya. Deburan ombak Samudera Hindia yang penuh magis, angin laut yang tidak terlalu kuat serta karang payung yang menyembul dari bawah laut telah menjadi daya tarik dari Pantai Popoh yang dapat Anda nikmati.

Jika Anda ingin bermalam di pantai ini, Penginapan yang menghadap langsung ke arah laut juga banyak tersedia disini yang tentunya dengan harga yang cukup terjangkau.

4. Pantai Coro

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Apa yang menarik dari Pantai Coro? Pantai yang memiliki panjang sekitar 400 meter ini memiliki hamparan pasir putih bersih dan lembut. Selain itu pantai ini masih sangat natural serta belum banyak terjamah oleh tangan manusia.

Air laut yang jernih serta ombak pantai yang tenang, menjadikan Pantai Coro layak untuk Anda kunjungi bersama keluarga.

Di pantai yang menurut cerita dulunya banyak hewan Coro (Kecoa), Anda juga dapat menjumpai karang, tumbuhan dan hewan laut yang hidup di celah-celah batu karang sepanjang garis pantai.

Sementara bagi Anda yang suka mengkoleksi kulit kerang, Datanglah ke pantai ini karena disini banyak terdapat aneka jenis kerang yang terdampar di pinggir pantai.

5. Pantai Sine

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Pantai Sine merupakan salah satu Pantai Terindah Di Kabupaten Tulungagung yang dapat Anda kunjungi dan nikmati panoramanya saat berlibur ke Jawa Timur. Pantai ini memiliki keindahan dan panorama alam yang begitu indah. Pantai yang terletak di Desa Kalibatur, Kecamatan Kalidawir, Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur ini juga memiliki ombak yang cukup besar serta merupakan pantai alam berbentuk teluk di pesisir selatan Kabupaten Tulungagung.

Selain itu Pantai Sine juga terdapat tebing tinggi dengan pancuran alam disisinya yang berasal dari mata air diatas tebing dan juga terdapat hutan yang terlindungi dan keberadaan pasar ikan tradisional yang dapat Anda beli untuk dinikmati kelezatannya.

Selain dapat menikmati keindahan pantai, Di tempat ini Anda juga disajikan dengan keragaman budaya lokal masyarakat sekitar seperti kesenian wayang kulit, setiap tanggal satu suro dan juga prosesi wisata budaya larung sesaji. 

6. Pantai Brumbun

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Pantai Brumbun di Kabupaten Tulungagung adalah salah satu Tempat Wisata Terbaik Di Tulungagung yang dapat Anda kunjungi selanjutnya. Pantai yang terletak di Desa Wenokoyo, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung memiliki panorama pantai yang sangat cantik dan indah.

Pantai ini sangat cocok untuk mengisi liburan Anda dan keluarga, Jadi sangat disayangkan jika Anda berkunjung ke Kabupaten Tulungagung tidak mengunjungi pantai nan indah ini.

7. Pantai Molan

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Pantai Terindah Di Kabupaten Tulungagung selanjutnya yang dapat Anda kunjungi adalah Pantai Molan yang berada di Desa Pucanglaban, Kecamatan Pucanglaban, Kabupaten Tulungagung. Pantai yang menghadap langsung ke Samudera Hindia ini memiliki panorama pantai yang sangat cantik dan menakjubkan untuk di nikmati.

Pantai berpasir putih bersih dan yang masih alami serta terjaga kebersihannya ini tak mengherankan jika Pantai Molan menjadi salah satu Tujuan Wisata Favorit di Tulungagung yang banyak dikunjungi oleh wisatawan.

 8. Pantai Klatak

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Wisata Pantai di Tulungagung selanjutnya yang dapat Anda kunjungi adalah Pantai Klatak yang berada di Jalan Pantai Waru Doyong, Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung. Pantai nan indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda ini memiliki keindahan yang sangat menarik untuk dinikmati.

Pantai Klatak sangat cocok buat Anda yang ingin mengisi liburan bersama keluarga. Keistimewaan pantai ini adalah banyaknya bebatuan yang tertata rapi disepanjang bibir pantainya. Batu-batu kecil yang unik yang jika terkena ombak akan mengahsilkan bunyi klatak berulang-ulang. 

Selain itu pantai ini memiliki ombak yang cukup tenang sehingga dapat membuat jiwa Anda akan terasa tenang berada di pantai ini.

9. Pantai Gerangan

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Jika Anda ingin berlibur ke pantai dengan suasana yang tenang dan nyaman, Pantai Gerangan adalah tempatnya. Pantai yang terletak di Desa Ngrejo, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung ini merupakan pantai yang tenang dan nyaman sebagai tempat bersantai sehingga banyak wisatawan yang berkunjung ke pantai ini.

Pesona keindahan yang ditawarkan pantai ini cukup menarik untuk dinikmati. Pantai berpasir putih dengan air lautnya yang biru tenang akan membuat Anda betah berlama-lama di pantai yang indah ini.

10. Pantai Sanggar

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Pantai Sanggar di Tulungagung merupakan pantai yang masih alami dan cukup tersembunyi keberadaanya. Pantai yang terletak di Desa Jengglung Harjo, Kabupaten Tulungagung ini menawarkan hamparan pasir putih bersih dengan desiran ombak yang cukup tenang. Disekitar pantai juga terdapat bukit kapur yang akan menambah keindahan dari pantai andalan wisata Kabupaten Tulungagung ini. 

Selain dapat menikmati keindahan pantainya, Di Pantai Sanggar, Anda dapat melakukan aktivitas berenang, bersantai atau berfoto selvi dengan latar belakang bukit hijau yang sangat indah.

11. Pantai Ngalur

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Tulungagung merupakan salah satu wilayah kabupaten di Provinsi Jawa Timur yang memiliki banyak pantai indah dan eksotis yang layak untuk Anda kunjungi. Salah satunya adalah Pantai Ngalur yang terletak di Desa Jenglung Harjo, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur.

Pemandangan di pantai ini sangat cantik dan indah memesona dengan hamparan pasir putih bersih nan lembut serta air laut yang biru dan tenang. Selain itu pantai ini juga banyak memiliki spot bagus untuk Anda melakukan foto selfie.  

12. Pantai Lumbung

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Pantai Lumbung mungkin masih terdengar masih asing di telinga Anda. Namun pantai yang terletak di Desa Pucanglaban, Kecamatan Pucanglaban, Kabupaten Tulungagung yang berbatasan langsung dengan Samudera Hindia memiliki garis pantai yang tidak terlalu lebar namun memilki keindahan pantai nan eksotis. 

Pantai berpasir putih bersih sejauh mata memandang ini dikelilingi oleh tebing tinggi dan batu-batu karang berbentuk Lumbung yang tersebar disekitar bibir pantai sehingga menjadi ciri khas pantai ini sekaligus asal muasal nama Pantai Lumbung.

13. Pantai Dlodo

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Siapa sangka gumuk pasir hanya ada di Kota Jogjakarta? Ternyata di Pantai Dlodo, Kabupaten Tulungagung juga menyimpan pesona padang pasir tepi pantai. Pasir Pantai Dlodo membentang luas hampir sekitar 2 kilometer dengan gumuk pasir sepanjang pantainya.

Gumuk Pasir atau Sand Dune merupakan sebuah bentukan alam karena proses angin yang disebut sebagai bentang alam eolean yaitu angin yang membawa pasir akan membentuk bermacam-macam bentuk dan tipe gumuk pasir.

Gumuk Pasir merupakan ciri khas dari Pantai Dlodo yang dapat Anda saksikan yang jarang terjadi di pantai-pantai lainnya di dunia. Bentukan pasir pantai ini menyusun menjadi punggungan bukit yang memanjang dan menjadi daya tarik wisatawan yang berkunjung ke pantai ini.

Selain memiliki keunikan tersendiri, Pantai Dlodo sangat cocok buat Anda yang memiliki hobi berselancar. Gelombang ombak setinggi 5 meter menunggu Anda untuk ditaklukan di pantai ini. 

14. Pantai Pathok Gebang

PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Pantai Terindah Di Kabupaten Tulungagung selanjutnya yang dapat Anda kunjungi adalah Pantai Pathok Gebang di Desa Jengglung Harjo, Kecamatan Tanggunggunung. Pantai ini masih cukup alami dan letaknya cukup tersembunyi sehingga sangat cocok buat Anda yang ingin berlibur mencari ketenangan.

Untuk mencapai pantai ini dibutuhkan perjuangan dan tenaga ekstra. Jalan yang berliku dan cukup sulit akan menguji nyali dan adrenalin Anda. Namun sesampainya di pantai ini, Anda akan disambut dengan panorama cantik dan hamparan pasir putih bersih berkilau. 

Ombak setinggi 5-7 meter siap menyambut Anda untuk berselancar menaklukan ombak yang cukup besar dan menantang ini.

15. Pantai Kedung Tumpang  


 PANTAI TERINDAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Pantai Terindah di Tulungagung terakhir yang dapat Anda kunjungi adalah Pantai Kedung Tumpang yang berada di Desa Pucanglaban, Kecamatan Pucanglaban, Kabupaten Tulungagung.

Jika Anda menyebut pantai anti mainstrean, Pantai Kedung Tumpang layak untuk disebut. Karena disinilah pantai terindah dengan kolam alami terindah yang ada di Pulau Jawa. 

Pantai ini sebenarnya adalah gugusan karang yang tergerus ombak sehingga membentuk cekungan alami berupa kolam laguna yang terisi dengan air laut. Bentuk laguna ini sangat indah dan airnya sangat bersih dan jernih. Anda bisa berenang disini seperti layaknya kolam renang pribadi dengan view cantik menghadap Samudera Hindia.

#Iklan
#Iklan
close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]
#